Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Akupuntur Bisa Meningkatkan Kemampuan Seks pada Pria

Jangan lupa membaca artikel tentang bisnis di > Informasi bisnis terbaik 2020.

doktersehat-french-kiss-ciuman-air-liur-tularkan-penyakit-seksual-hubungan-intim

DokterSehat.Com – Berbagai cara dilakukan oleh pria untuk mendapatkan kemampuan seksnya kembali. Beberapa pria lebih memilih pil biru untuk mengatasi disfungsi ereksi. Di lain sisi ada yang mempraktikkan beberapa gerakan senam seperti kegel atau melakukan yoga yang diklaim mampu memperbaiki fungsi seksual pada pria.

Selain dua hal di atas, untuk mengatasi permasalahan seksual pada pria, akupuntur bisa digunakan untuk alternatif. Metode pengobatan tradisional asal Tiongkok ini mampu mengatasi gangguan pada penis dan kesehatan pria secara menyeluruh.

Cara kerja akupuntur

Akunpuntur adalah metode pengobatan dengan cara menusukkan jarum steril pada titik tubuh tertentu. Setiap titik bisanya berhubungan dengan organ tertentu. Penusukan jarum pada akupuntur dilakukan untuk melancarkan blokade energi. Efeknya, “qi” di dalam tubuh akan kembali mengalir dengan lancar.

Lancarnya energi qi pada tubuh mampu memperlancar peredaran darah dan mengingatkan fungsi organ. Salah satu organ yang dialiri energi dan fungsinya kembali maksimal adalah penis.

Penelitian ilmiah terkait akupuntur

Penelitian terkait dengan akupuntur yang memengaruhi fungsi seks sudah banyak dilakukan. Salah satu penelitian yang cukup menarik dipublikasikan pada Journal of Alternative and Complementary Medicine tahun 2013 silam.

Penelitian ini dilakukan pada 35 pria dan wanita yang alam disfungsi seksual akibat obat antidepresan dan faktor lainnya. Setia partisipan akan mengalami sembilan sesi akupuntur dengan satu sesi berjalan 15 menit.

Dari perlakuan ini wanita mengalami peningkatan gairah seksual yang cukup besar secara instan pasca melakukan terapi. Selanjutnya pada pria, peningkatan fungsi seksual terjadi. Pria jadi mudah mendapatkan ereksi, mendapatkan orgasme, dan mampu menunda waktu ejakulasi dengan baik.

Kalau Anda memiliki masalah seksual khususnya yang berkaitan dengan kemampuan ereksi, kenapa tidak mencoba akupuntur saja? Tidak ada salahnya kan mencoba alternatif pengobatan selain obat?



Selain sebagai media informasi kesehatan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis.