Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Inilah Alasan Mengapa Wanita Selalu Ngemil saat Menstruasi

Jangan lupa membaca artikel tentang bisnis di > Informasi bisnis terbaik 2020.

Sudah Makan Tapi Masih Lapar Terus

DokterSehat.Com– Wanita akan mengalami siklus alami yang terjadi setiap satu bulan sekali atau yang disebut dengan siklus menstruasi. Siklus ini ditandai dengan keluarnya darah kotor dari vagina, umumnya terjadi hingga 7 hari. Pada saat sedang menstruasi, wanita akan mengalami PMS dengan gejala seperti nyeri perut, nyeri pinggang, mood jelek, dan sebagainya.

PMS muncul sebelum dan saat sedang menstruasi yang tentunya akan membuat badan terasa tidak nyaman dan terganggu saat melakukan aktivitas rutinan. Selain mengalami PMS saat sedang menstruasi, wanita juga akan mengalami peningkatan nafsu makan. Mereka akan selalu ingin ngemil dan memakan apapun jenis makanan yang dilihatnya.

Mengapa hal tersebut bisa terjadi? Jadi, peningkatan nafsu makan itu dikarenakan perubahan hormon pada saat menstruasi berlangsung. Hal tersebut juga dibenarkan oleh dokter spesialis bahwa nafsu makan dan ngemil sebelum dan selama menstruasi bukan hanya normal, tapi juga respon unik tubuh disebabkan adanya perubahan hormon.

Beberapa hormon seperti hormon estrogen, progesterone, serotonin, dan kortisol akan naik turun. Tentunya hal ini memang sudah menjadi bagian dari siklus menstruasi wanita. Sebagian besar wanita akan merasa sangat sensitif saat menstruasi karena kadar serotonin yang mengatur tingkat kecemasan dan kebahagian, cenderung berkurang.

Sedangkan hormon kortisol juga dilepaskan lebih banyak dalam waktu yang bersamaan, sehingga membuat tubuh dan otak menjadi stres. Perubahan hormon yang cukup kacau inilah yang mengakibat nafsu makan semakin bertambah dan mengacaukan suasana hati. Jika nafsu makan semakin naik dan semakin tidak terkontrol saat menstruasi, bisa jadi Anda akan mengalami kenaikan berat badan yang mendadak.

Untuk mencegah hal tersebut terjadi, sebaiknya Anda berolahraga secara rutin dan mengisi waktu dengan kesibukan yang bermanfaat lainnya. Olahraga dapat mengatasi keinginan Anda untuk mengemil dan membantu untuk meregulasi hormon yang tidak seimbang dalam tubuh. Akan tetapi, bukan berarti Anda harus menahan rasa ngemil dengan keras karena justru akan menyiksa diri Anda sendiri. Anda masih bisa ngemil dalam tahap yang wajar saja.



Selain sebagai media informasi kesehatan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis.